Senin, 13 Agustus 2012

KOLAK

Salah satu jajanan khas indonesia kali ini kami suguhkan KOLAK. Makanan ini menjadi makanan favorit di bulan Ramadhan. Sangat cocok disajikan untuk hidangan berbuka puasa. Bisa dikonsumsi hangat maupun dingin.
Membuat kolak sangatlah mudah. Berikut ini bahan yang perlu anda siapkan :
  1. Anda dapat menggunakan pisang, kacang hijau, labu, ubi jalar, maupun ketela pohon. Bahkan ada juga yang menggunakan kolang-kaling. Silahkan anda pilih sesuai selera anda. 
  2. 150 gr gula merah/aren 
  3. 2 lbr daun pandan 
  4. 150 ml santan kental 
  5. 500 ml air 
Cara Membuat Kolak :
  • Kupas pisang atau bahan yang lain kemudian iris sesuai selera. 
  • Iris-iris gula merah supaya cepat larut. 
  • Didihkan air, kemudian masukkan gula merah, daun pandan, pisang dan santan, didihkan kembali hingga matang sambil diaduk-aduk. 
  • Angkat dan sajikan, bisa hangat atau dingin dengan ditambah es batu.
Bila anda ingin mencoba sesuatu yg lain, anda bisa mencampurkan bahan2 misal : pisang, kacang hijau dan kolang-kaling. Atau bisa juga anda mencampur semua bahan. Terserah selera anda.
Bisa juga anda mengganti gula merah/aren dengan gula biasa.
Sedangkan santan, jika anda malas untuk membuat santan, sekarang ini banyak santan siap saji yang bisa anda dapatkan di toko2 dengan beberapa pilihan merek. Saran saya, jangan terlalu memasak bila anda menggunakan santan siap saji.
Selain daun pandan, untuk mendapatkan bau harum bisa pula menggunakan buah nangka. Selamat mencoba dan menikmati hidangan anda.

Tidak ada komentar: